Tugu Perdamaian Jepang Australia dan Indonesia di Balikpapan

Kali ini saya berkesempatan menyusuri salah satu tempat bersejarah di kota kelahiranku Balikpapan. Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia adalah sebuah situs cagar budaya bersejarah yang ada di Kota Balikpapan dan merupakan salah satu situs yang menjadi saksi sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia pada Perang Dunia II 1945.

Lokasi Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia ini sendiri berada di pinggir jalan poros Balikpapan menuju Samarinda. Tepatnya beberapa meter dari pagar proyek infrastruktur nasional jalan Tol Balikpapan Samarinda di Jalan Soekarno Hatta km 13 Balikpapan

Saat berkunjung ke lokasi ini (17/09/2017), kota ini sedang diguyur hujan dan butuh perjuangan dan kehati-hatian lebih saat menuju lokasi Tugu tersebut. Dikarenakan jalannya sangat licin terutama jika habis hujan seperti ini yang disebabkan jalannya berlumut dan tidak ada pagar untuk dijadikan pegangan.

Tangga dan jalan berlumut menuju Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan
Tangga dan jalan berlumut menuju Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan

Selain itu, di dekat pintu gerbang terpampang jelas walaupun sudah mulai memudar, Penunjuk arah ke lokasi dan jarak, walaupun sebenarnya jaraknya tidak seperti yang tertera. Lumayan jauh, mungkin hampir 2 kali lipat dari jarak yang tertulis sekitar lebih kurang 50 meter.

Pondok yang berisi prasasti pertama dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan
Pondok yang berisi prasasti pertama dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan

Tiba di lokasi “Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia” mungkin bagi yang pertama kali ke situs ini akan mencari-cari di mana tugunya. Karena mungkin yang disebut tugu di sini lebih tepatnya kita sebut sebagai prasasti. Karena kalau tugu, mungkin terlalu kecil kali ya ukurannya.
Karena menurut KBBI:

tugu/tu·gu/ n tiang besar dan tinggi yang dibuat dari batu, bata, dan sebagainya;
— pahlawan tugu untuk memperingati pahlawan yang gugur dalam perang; — peringatan bangunan yang didirikan sebagai tanda untuk mengingat peristiwa penting, peristiwa bersejarah, atau untuk menghormati orang atau kelompok yang berjasa
prasasti /pra·sas·ti /n piagam (yang tertulis pada batu, tembaga, dan sebagainya): dua buah — di pendapa Kraton Mataram menarik perhatian para pengunjung;
— tinulat prasasti salinan yang dibuat pada waktu kemudian

Di lokasi Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia ini, kita akan menemukan 2 buah pondok (bisa disebut seperti itu lah kira-kira) yang di dalamnya terdapat prasasti tersebut.

Menjadi bersejarah dikarenakan di tempat ini dulunya merupakan lokasi peristirahatan tentara Jepang saat ingin melarikan diri ke Samarinda dari kepungan tentara sekutu pada Perang Dunia II 1945 di Balikpapan.

Prasasti pertama dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan
Prasasti pertama dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan

Dan di pondok pertama ini kita akan menemukan sebuah prasasti yang di atasnya tertuliskan huruf kanji yang menandakan di lokasi ini merupakan tempat berdamainya antara Jepang, Australia (sebagai tentara sekutu kala itu) dan Indonesia.

Pondok yang berisi prasasti kedua dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan
Pondok yang berisi prasasti kedua dari Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan

Sedangkan pada pondok kedua, kita akan menemukan prasasti yang memiliki beberapa versi cerita.
Pada versi cerita pertama, Prasasti kedua ini merupakan sebagai bentuk prasasti yang sama dari prasasti pertama.
Sedangkan pada versi cerita kedua, Prasasti ini dijadikan sebagai penanda bahwa di lokasi tersebut pernah gugur dan dimakamkan tentara Jepang yang ditangkap oleh tentara Sekutu saat beristirahat menuju Samarinda dikala mereka (Tentara Jepang) terdesak oleh tentara Sekutu yang telah mendarat di Balikpapan pada Perang Dunia II 1945.

Secara umum, tempat ini bisa dijadikan rujukan wisata sejarah khususnya bagi generasi muda yang terkadang abai akan sejarah, terutama sejarah kotanya sendiri Balikpapan.
Namun sedikit saran bagi para stakeholder dan instansi terkait agar dapat memperhatikan situs-situs bersejarah seperti Tugu Perdamaian Jepang Australia dan Indonesia. Karena jika ingin tempat ini dijadikan salah satu tujuan wisata sejarah, tentunya WAJIB dikelola dan ditata dengan baik. Agar orang tertarik untuk berkunjung ke tempat-tempat seperti ini. (pbb)

Wassalaam,
Bambang Herlandi
Blogger Balikpapan

Comments

Satu tanggapan untuk “Tugu Perdamaian Jepang Australia dan Indonesia di Balikpapan”

  1. […] Cerita lengkapnya bisa dibaca di tulisan Tugu Perdamaian Jepang, Australia dan Indonesia di Balikpapan. […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *